Judul Buku : Manajemen Proyek Konsep dan Implementasi
Pengarang : Budi Santoso
Bab 5. Perancangan Proyek
Perencanaan merupakan hal penting dalam manajemen proyek dimana berfungsi untuk menghindari atau mengurangi ketidakpastian, untuk memperbaiki efisiensi operasi, untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik tetang tujuan proyek, dan untuk memberikan dasar bagi pekerja monitoring dan pengendali.
Dalam perancangan proyek terdapat tahap tahapnya yaitu:
a. Menentukan tujuan proyek dan kebutuhannya
b. Pekerjaan apa saja yang diperlukan untuk macapai final dari proyek
c. Menentukan depatemen apa saja yang ada. Yang nantinya bertanggung jawab terhadap aktivitas aktivitasnya.
d. Jadwal untuk aktifitas pekerja
e. Perencanaan anggaran dan sumber daya yang dibutuhkan
f. Waktu
WBS atau Work Breakdown Structure merupakan pemecahan pekerjaan besar menjadi elem elemen kecil. Sejauh pekerjaan itu sudah cukup mudah dilaksanakan, dapat ditentukan waktu penyelesaiannya, bisa diukur kemajuannya, sumberdaya apa yang diperlukan dan biaya yang diperlukan bisa dihitung, itu berarti sudah cukup memadai. Terdapat 3 manfaat utama dari WBS yaitu, Selama analisis WBS manajer fungsional dan personel lain yang akan mengerjakannya diidentifikasikan sekaligus terlibat, WBS akan menjadi dasar penganggaran dan penjadwalan., dan WBS menjadi alat kontrol pelaksanaan proyek
Tidak ada komentar:
Posting Komentar